INDAH HARI-HARI BERSAMA TUHAN

Mungkin ini adalah suatu cara yang diberikan Tuhan kepada saya untuk menyampaikan pengalaman dalam mengenal dan menikmati Tuhan.
Saya merasakan masih banyak sekali diantara kita yang sulit mengenal Tuhan secara riil, hal ini saya rasakan ketika kita melihat/mencoba melihat Tuhan dari sudut yang berada di luar Tuhan.
Pada Tulisan saya ini saya mengajak kita melihat Tuhan dari sudut Tuhan yang adalah Roh, melalui pemahaman lebih lagi akan Prinsip Roh itu sendiri.

Friday, June 23, 2017

Menjadi Manusia Yang Beruntung

Manusia dpt dipengaruhi oleh keinginan daging dari kebebasan yang diberikan Tuhan kepada kita. Untuk mengalahkan keinginan dosa itu adalah dengan hidup didalam Roh Tuhan spt pengalaman Daud di PL dan saat ini hidup didalam Kuasa Roh Kudus. Untuk hidup dalam kuasa Roh Kudus kita harus melatih diri kita untuk senantiasa berkontak secara Roh-roh dalam segala aktifitas kita sehingga kita diproses memiliki sensifitas rohani yang membantu kita dapat tetap dimenangkan dari keinginan dosa.

Pengalaman Raja Daud merasakan pengawalan Tuhan dalam hidupnya menjadi contoh bagi kita dalam melakukan berbagai aktifitas saat ini dimanapun kita beraktifitas sehingga kita dapat menyadari bahwa TUHAN senantiasa menolong dan mengkawal kita. Perubahan pemahaman Nikodemus dalam mengenal siapa Yesus adalah contoh bagaimana seorang berproses hingga diubahkan dalam hidupnya. 

Kita adalah orang orang yang beruntung karena kita sdh dilahirkan kembali menjadi anak anak Tuhan yang mana Bapa kita yg di sorga senantiasa menjaga kita

Pertolongan Tuhan bukan sekedar dalam kehidupan ini saja tapi sampai kepada kekekalan, inilah pengalaman Nabi Yesaya. Pertolongan Tuhan pada kita saat ini adalah ketika hidup bersatu didalam Tuhan, mengenal rencana Tuhan, hidup melayani dengan suka cita. TUHAN menolong kita mengumpulkan harta sorga dalam menghadapi segala tantangan dan segala perkara hingga kekeselamatan kekal (kekehidupan kekal)..


No comments: